Unduh Dokumen () / 20
Kami membantu memastikan kebutuhan vital yang diperlukan oleh semua orang terpenuhi*

Infrastruktur TI Terdistribusi

Kini, sulit membayangkan kehidupan kita tanpa listrik: tak ada Wi-Fi, jaringan tak tersedia, tak ada cloud, dan tak ada perangkat cerdas. Namun, transformasi digital yang sedang berjalan meningkatkan konsumsi daya sehingga pemadaman listrik bisa kian sering terjadi. Oleh karena itu, keamanan jaringan dan infrastruktur TI kian penting untuk menjaga kelangsungan bisnis serta mencegah hilangnya data, bahkan saat listrik padam sekalipun.

Infrastruktur TI Terdistribusi

Kini, sulit membayangkan kehidupan kita tanpa listrik: tak ada Wi-Fi, jaringan tak tersedia, tak ada cloud, dan tak ada perangkat cerdas. Namun, transformasi digital yang sedang berjalan meningkatkan konsumsi daya sehingga pemadaman listrik bisa kian sering terjadi. Oleh karena itu, keamanan jaringan dan infrastruktur TI kian penting untuk menjaga kelangsungan bisnis serta mencegah hilangnya data, bahkan saat listrik padam sekalipun.

Memanfaatkan jarak yang dekat

Di dunia Teknologi Informasi yang senantiasa berubah, Infrastruktur TI terdistribusi telah muncul sebagai kekuatan transformatif yang mampu menyediakan pendekatan baru terhadap sumber daya dan layanan komputasi. 

Lantas, apa yang dimaksud dengan Infrastruktur TI Terdistribusi?

Infrastruktur TI Terdistribusi adalah model revolusioner yang merombak gagasan konvensional sentralisasi dengan menyebarkan sumber daya komputasi ke berbagai lokasi. Dengan mendesentralisasikan kemampuan komputasi, Infrastruktur TI Terdistribusi mengurangi latensi, meningkatkan skalabilitas, dan menjamin performa yang optimal.

Bayangkan pemrosesan data yang mulus di Edge, dengan data analitik yang tersedia secara real-time dan tindakan yang responsif. Ini tak hanya tentang lokasi data, tetapi juga tentang memberdayakan bisnis agar tetap tangkas, efisien, dan punya keunggulan kompetitif di dunia yang makin kompleks dan saling terhubung.

smart-city-concept-networked-skyscrapers-getty-1065377816(edit)
 
 

Listrik padam

Di dunia yang sangat bergantung pada teknologi ini, gangguan daya dapat terjadi tanpa aba-aba dan mengakibatkan pekerjaan terganggu, kerentanan data, dan produktivitas menurun. Dengan solusi listrik padam dari Eaton, Anda siap menghadapi segala hambatan di tengah jalan.
 

Tekan biaya listrik TI Anda dengan Perangkat Lunak Intelligent Power Manager Eaton

Di dunia bisnis saat ini, efisiensi dan penghematan biaya adalah prioritas. Kenaikan harga listrik menyebabkan biaya internal bisnis melonjak tinggi. Perangkat Lunak Intelligent Power Manager Eaton adalah solusi inovatif dapat membantu perusahaan mengurangi konsumsi energi di luar waktu beban puncak dan menekan biaya operasional.
 

Kami menawarkan solusi terintegrasi untuk infrastruktur TI terdistribusi:

Rack RE Series baru dari Eaton memperluas kemampuan kami dalam menyediakan solusi menyeluruh untuk aplikasi Infrastruktur Konvergen (Converged Infrastructure/CI) masa kini. 
spacer
Dengan jajaran produk lengkap perangkat konektivitas jaringan Eaton, Anda dapat memantau dan mengelola peralatan kualitas daya dari jarak jauh.
spacer
UPS dari Eaton mampu menghadirkan daya cadangan yang andal dan berkualitas tinggi untuk berbagai perangkat, mulai dari rak kabel jaringan dan ruang server, hingga pusat data perusahaan dan kolokasi.
spacer
Dari solusi pemasangan rak sederhana untuk jaringan TI terdistribusi hingga model canggih untuk berbagi lokasi dan pusat data perusahaan, Eaton memiliki Rack PDU yang sesuai dengan kebutuhan Anda.
spacer
eaton-stack-the-rack-east-asia.jpg
Perlu akses mudah ke beberapa perangkat atau manajemen canggih untuk banyak server jaringan? Eaton punya sakelar KVM untuk Anda.
spacer
DITPM dapat mengelola dan mengontrol PDU dan UPS yang terhubung ke jaringan dari jarak jauh – terlepas dari vendor atau lokasinya.
spacer

Mengapa Anda harus mengamankan infrastruktur TI terdistribusi dengan solusi dari Eaton?

Jadilah Mitra Eaton!

Program Power Advantage Partner Eaton memberikan akses ke solusi Intelligent Energy Management dari Eaton. Ini dapat membantu Anda menghemat biaya, menekan waktu henti, dan mengoptimalkan kinerja untuk pelanggan Anda. Program ini juga menawarkan manfaat konkret seperti margin yang lebih tinggi, peluang pengembangan bisnis, serta dukungan pemasaran dan penjualan yang komprehensif.